Bendungan Besar di provinsi Bengkulu AIR MANJUTO ternyata punya sejarah panjang dan jadi tempat Favorit Wisata.

 

SNIPER NEWS.COM- Bendungan Terbesar di Bengkulu, Air Manjuto Ternyata Punya Sejarah Panjang dan Jadi Tempat Favorit Wisatawan*

*V Koto, Mukomuko* – Tak banyak yang tahu, di Desa Lubuk Cabau, Kecamatan V Koto, berdiri kokoh Bendungan Air Manjuto, bendungan terbesar di Provinsi Bengkulu sampai dengan saat ini. Selain menyimpan sejarah panjang, bendungan ini menjadi sumber kehidupan warga sekaligus magnet wisata.

 

Selain berfungsi sebagai pengendali air untuk pertanian dan kebutuhan sehari-hari warga, bendungan terbesar di Provinsi Bengkulu ini juga menyimpan nilai historis yang kuat. Dibangun sejak masa lalu dan diresmikan oleh mantan presiden saat itu Soeharto Pada Tahun 1989.

Kini, bendungan ini tidak hanya bermanfaat sebagai penopang ekonomi warga melalui irigasi sawah, tetapi juga mulai dikenal sebagai tempat rekreasi. Keindahan panorama alam di sekitarnya menarik perhatian wisatawan lokal untuk berkunjung, terutama di akhir pekan.

“Bendungan ini sudah ada sejak lama bahkan sebelum aku lahir dan sangat membantu masyarakat. Selain mengairi sawah, tempat ini juga enak dijadikan lokasi bersantai bersama keluarga,” ujar Liza (24), salah seorang warga yang sedang berkunjung.

Masyarakat berharap, ke depan Bendungan Air Manjuto terus dilestarikan dan dikelola lebih baik, agar fungsi utamanya tetap terjaga sekaligus menjadi destinasi wisata yang membanggakan daerah.

Pewarta.HERDIANSON

Editing.ZURYA nenti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.